AGENDA

Informasi mengenai waktu, lokasi, dan rencana kerja/kegiatan Balai Penerapan Modernisasi Pertanian NTB dalam kurun waktu satu tahun.

No Tanggal Judul Lokasi Keterangan
61 22 Apr 2025 BRMP NTB Dampingi Panen Raya Jagung di Sumbawa Kabupaten Sumbawa

BRMP NTB mendukung kegiatan dan turut hadir dalam acara panen raya jagung digelar di Desa Penyaring, Kecamatan Moyo Utara, Sumbawa. Acara ini dihadiri langsung oleh Menteri Pertanian Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, MP, bersama jajaran Kementan, Gubernur NTB, Forkopimda, Bupati/Walikota se-NTB, serta petani dan penyuluh.

62 20 Apr 2025 PENDAMPINGAN PROGRAM SWASEMBADA PANGAN DI KABUPATEN BIMA Kabupaten Bima
Guna mendukung swasembada pangan BRMP NTB bersama Tenaga Ahli Menteri Pertanian terus melakukan pendampingan di NTB khususnya di Kabupaten Bima.
Kepala BRMP NTB, TAM Pertanian, Kabid Penyuluhan Dinas Pertanian Kabupaten Bima, Kepala BPP Belo, PPL dan petani melakukan gerakan tanam padi bersama di Desa Nggembe, Kecamatan Bolo (19/04/2025).
63 19 Apr 2025 BRMP NTB Koordinasi Program Strategis Kementan dan Diseminasikan Benih VUB Padi di Bima Kabupaten Bima
BRMP selaku penanggungjawab Kabupaten Bima pada Satgas Swasembada Pangan bersama Tenaga Ahli Menteri Pertanian melakukan koordinasi dan monitoring perkembangan LTT di Kabupaten Bima.
Koordinasi dilaksanakan di BPP Palibelo dan dihadiri oleh Tenaga Ahli Menteri Pertanian Bidang Komunikasi, Kepala BRMP NTB, Kepala BPP dan PPL Palibelo, LO Kecamatan Kabupaten Bima, Babinsa Desa Teke dan petani (18/04/2025).
64 17 Apr 2025 BRMP NTB GELAR UPACARA HARI KESADARAN NASIONAL Di Kantor BRMP NTB

Badan Perakitan dan Modernisasi Pertanian (BRMP) NTB menyelenggarakan upacara peringatan Hari Kesadaran yang diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), tenaga kontrak, serta mahasiswa Praktik Kerja Lapangan (PKL).

65 16 Apr 2025 Rapat Koordinasi Gerakan Penyuluh Pertanian Dorong Luas Tambah Tanam (LTT) NTB, Di Kantor BRMP NTB
BRMP NTB – Dalam rangka memperkuat sinergi dan strategi pencapaian target Luas Tambah Tanam (LTT) di Provinsi Nusa Tenggara Barat, telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Gerakan Penyuluh Pertanian Mendorong LTT, bertempat di Kantor Badan Perakitan dan Modernisasi Pertanian (BRMP) NTB yang dilaksanakan baik secara luring maupun daring (16/04/2025)
Turut hadir dalam acara ini Direktur Aneka Kacang dan Umbi, Direktur Polbangtan Malang, Tenaga Ahli Menteri Pertanian Bidang Komunikasi dan Informasi Publik, Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi NTB, Dinas Pertanian Kabupaten/Kota se-NTB, Kepala BSIP NTB beserta tim, serta perwakilan penyuluh pertanian dari seluruh NTB.
66 15 Apr 2025 BRMP NTB IKUTI PELANTIKAN PERDANA PEJABAT FUNGSIONAL PASCA TRANSFORMASI Di Kantor BRMP NTB
Badan Perakitan dan Modernisasi Pertanian (BRMP) Kementerian Pertanian melantik 38 pejabat fungsional dalam pelantikan perdana pasca transformasi dari BSIP menjadi BRMP. Pelantikan dilakukan langsung oleh Kepala BRMP secara daring dan luring, menandai awal yang baru dalam penguatan kelembagaan dan sumber daya manusia BRMP.
Salah satu pejabat yang dilantik adalah Nurul Agustini, S.Pt
fungsional penyuluh pertanian dari BRMP NTB dengan jabatan Penyuluh Pertanian Ahli Madya. Turut hadir secara daring, Kepala BRMP NTB mendampingi pejabat yang dilantik, serta menyampaikan dukungan penuh dan dorongan agar seluruh fungsional terus meningkatkan kinerja demi jenjang karier dan kontribusi terbaik bagi pertanian nasional.
67 27 Mar 2025 BRMP MENGGELAR OPERASI PASAR MURAH HARI KE-27 Kabupaten Lombok Barat

Di hari ke-27, kebutuhan bahan pokok yang paling banyak diburu oleh warga antara lain tepung terigu, gula, telur, dan minyak goreng. Bahan-bahan ini biasanya dibeli untuk mempersiapkan hidangan untuk Lebaran. Selain itu, barang lain seperti beras, bawang merah, bawang putih, sirup, dan daging juga tidak kalah diburu, karena memang menjadi bahan utama dalam mempersiapkan sajian hari raya Idul Fitri.

68 27 Mar 2025 BRMP NTB GELAR CERAMAH AGAMA MENJELANG AKHIR RAMADAN, Di Kantor BRMP NTB

Menjelang berakhirnya bulan suci Ramadan,  BrMP NTB menggelar ceramah agama pada hari terakhir kerja di bulan Ramadan. Acara ini bertujuan untuk mengingatkan seluruh ASN, tenaga kontrak, dan mahasiswa PKL mengenai pentingnya menjaga ketaqwaan dan memperkuat ibadah, terutama di sepuluh malam terakhir yang penuh dengan rahmat.

69 26 Mar 2025 Kepala BSIP NTB membentuk tim brigade yang turun langsung ke lokasi-lokasi strategis. Kabupaten Bima

Kepala BSIP NTB membentuk tim brigade yang turun langsung ke lokasi-lokasi strategis. Diberangkatkannya 9 anggotanya ke Kabupaten Bima sebagai langkah nyata untuk memastikan keberhasilan program tersebut di tengah tantangan yang ada.

Tim brigade BSIP NTB bergerak berkoordinasi dengan pemangku kebijakan setempat, melakukan pengecekan langsung di lapangan, berkoordinasi dengan para petani.

70 26 Mar 2025 BSIP NTB GELAR OPERASI PASAR MURAH HARI KE 26 Kabupaten Lombok Barat

Memasuki hari ke-26 BSIP NTB terus mengerahkan sejumlah kendaraan pasar murah mobile yang siap berkeliling ke titik-titik strategis untuk melayani warga yang sangat membutuhkan. Kendaraan pasar murah ini hadir untuk memberikan kemudahan bagi warga dalam mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih bersahabat, terutama menjelang Lebaran.